Cara Cek IP Di CMD Pada Komputer Dengan Mudah

Cara cek IP di CMD - Alamat IP atau alamat internet protocol merupakan komponen terpenting pada laptop atau personal computer Anda. Alamat IP berupa deretan angka yang digunakan sebagai identifikasi pada personal komputer Anda yang terhubung dalam jaringan internet. Untuk IP versi 4 memiliki angka dengan panjang 32-bit sedangkan untuk IP versi 6 memiliki angka dengan panjang 128 bit. Alamat IP biasa digunakan untuk menyambungkan komputer atau laptop Anda dengan jaringan internet yang biasanya dipasang pada sebuah institusi.

Contoh dari penulisan alamat IP adalah 193.180.1.1 atau 10.10.11.3 yang biasanya diisikan pada opsi di web page yang Anda gunakan jika ingin menyambungkan laptop dengan jaringan internet yang terpasang. Ketika kita berada di tempat atau institusi baru, untuk menyambungkan perangkat Anda dengan internet tentunya membutuhkan alamat IP dan apabila Anda tidak mengetahui alamat IP tersebut Anda dapat melakukan pengecekan alamat IP pada komputer secara mandiri. Bagi Anda yang ingin mengetahui IP pada komputer tentunya tidak sulit jika sudah mengetahui cara cek IP di CMD. CMD adalah command prompt yang merupakan aplikasi untuk menginput command atau perintah dengan basis teks ke dalam windows komputer Anda.
 Alamat IP atau alamat internet protocol merupakan komponen terpenting pada laptop atau pe Cara Cek IP Di CMD Pada Komputer Dengan Mudah

Langkah-langkah Cara Cek IP di CMD


Ada beberapa cara untuk melakukan pengecekan alamat IP pada komputer diantaranya melalui cmd atau command prompt, control panel serta melalui website. Pada artikel kali ini penulis akan membahas cara pengecekan alamat IP menggunakan cmd, karena cara ini dirasa cara paling mudah untuk pengecekan IP. Langkah-langkah cara pengecekan alamat IP melalui command prompt adalah dijelaskan sebagai berikut.

Untuk Microsoft Windows XP

1. Klk Start pada layar komputer atau laptop Anda kemudian pilih menu Run.

2. Buka aplikasi CMD dengan cara ketik CMD pada menu Run yang sebelumnya telah dibuka lalu tekan Enter atau klik OK.

3. Setelah muncul pop up dari command prompt ketikkan command ipconfg -all kemudian tekan Enter. Selanjutnya akan muncul beberapa tampilan, Anda dapat melihat alamat Ip pada tampilan IP Address...: <alamat IP>.

Untuk Microsoft Windows 7

1. Klk Start pada layar komputer atau laptop Anda atau klik tombol Start ada keyboard lalu pilih ikon Search dan ketikkan cmd lalu tekan Enter.

2. Buka aplikasi CMD dengan cara ketik CMD pada menu Run yang sebelumnya telah dibuka lalu klik OK atau tekan Enter.

3. Setelah muncul pop up dari command prompt ketikkan command ipconfg -all kemudian tekan Enter. Selanjutnya akan muncul beberapa tampilan, Anda dapat melihat alamat Ip pada tampilan IP Address...: <alamat IP>.

Untuk Ubuntu Linux

1. Klk opsi Appication pada layar komputer kemudian pilih menu Accessories lalu pilih Terminal.

2. Setelah muncul pop up dari menu Terminal ketikkan command ifconfg kemudian tekan Enter. Selanjutnya akan muncul beberapa tampilan, Anda dapat melihat alamat Ip pada tampilan inet addr: <alamat IP>.

Cara cek IP pada CMD telah dijelaskan pada artikel ini, setelah mendapatkan alamat IP Anda bisa menginputkan alamat IP tersebut pada komputer atau laptop lain yang akan digunakan agar bisa terhubung dengan jaringan internet yang sama. Semoga langkah-langkah yang disampaikan penulis dapat bermanfaat bagi pembaca untuk memperoleh alamat internet protocol dengan mudah guna membantu pekerjaan Anda. Jangan lupa untuk mencatat alamat IP agar Anda tidak perlu mencari lagi dan dapat langsung memasukkan jika memerlukannya.

Previous
Next Post »