Cara Bikin Ceker Mercon Yang Makyus

Bagian tubuh paling bawah dari ayam ini memang menjadi favorit banyak orang. Walaupun tidak ada dagingnya, makan ceker memiliki sensasi sendiri. Kaki ayam atau ceker ayam ini sering diolah menjadi berbagai jenis makanan. Untuk campuran sop ayam, mie ayam, dioseng atau diolah menjadi jenis makanan lainnya. Ceker mercon, menjadi salah satu menu makanan yang sedang popular. Terutama bagi orang yang suka makanan pasar. Cara bikin ceker mercon yang makyus sangat mudah. Bahkan anda bisa membuatnya sendiri di rumah.

Ceker ayam ternyata tidak hanya enak di makan, tapi juga mengandung zat kapur dan nutrisi yang tinggi. Selain itu mengandung kolagen yang bagus untuk kesehatan tubuh kita. Membuat kulit lebih sehat dan membantu proses peremajaan kulit. Ceker juga mengandung kartilago tinggi, yang berfungsi untuk memperbaiki jaringan yang rusak dan mengobati persendian. Sehingga konsumsi ceker, tidak hanya untuk makanan sehari-hari tapi juga bagus untuk tubuh anda.
 Bagian tubuh paling bawah dari ayam ini memang menjadi favorit banyak orang Cara Bikin Ceker Mercon Yang Makyus

Orang indonesia banyak sekali yang suka olahan masakan pedas. Bisa dilihat dari banyaknya masakan pedas di indonesia. Ayam geprek, mie pedas, dan lainnya. Bahkan tingkat kepedasannya sampai level tertinggi. Seperti tertantang untuk konsumsi masakan pedas itu. Begitu juga dengan ceker mercon. Tingkat levelnya berbeda-beda. Ada yang biasa saja sampai paling pedes. Konsumsi olahan ceker pedas ini, akan membuat anda berkeringat dan ketagihan terus menerus. Mari langsung saja kita bahas cara membuatnya.

Bahan Untuk Membuat Ceker Mercon

· 1 kg Ceker Ayam

· 200 gram cabai rawit

· 100 gram cabe merah

· 100 gram bawah putih

· 3 ruas kencur

· Penyedap rasa secukupnya

· Garam secukupnya

· Minyak goreng secukupnya

· 350 ml air bersih

· 2 buah jeruk nipis

Cara Bikin Ceker Mercon

· Bersihkan cekernya terlebih dahulu. Buang kukunya sampai bersih

· Rebus ceker ayam sampai lunak. Tambahkan sedikit perasan jeruk nipis ke rebusan, supaya bau amisnya tak begitu terasa dan lebih enak

· Haluskan semua bumbu, seperti cabai merah, cabai rawit, kencur, bawang putih sampai halus.

· Tumis semua bumbu tersebut sampai tercium bau harum. Tambahkan penyedap rasa, gula, garam sampai rasanya pas. Tambahkan air biarkan mendidih dan bumbu agak kental.

· Masukan ceker yang sudah direbus ke dalam bumbu, kemudian biarkan sebentar sampai bumbu meresap.

· Kini ceker mercon sudah siap untuk disajikan.

Mudah bukan? Bahkan proses membuatnya pun tak butuh waktu lama. Bahan yang dibutuhkan sangat murah. Anda hanya butuh modal yang sedikit tapi bisa menghasilkan makanan yang enak dan sedap. Ceker mercon ini bisa digunakan untuk lauk atau bisa di makan langsung. Untuk rasa pedasnya, bisa disesuaikan dengan selera anda. Bisa mengurangi cabai atau menambah.

Jangan lupa untuk mengolah cekernya dengan baik. Pastikan direbus sampai empuk, supaya rasanya enak. Merebus ceker memang butuh waktu yang cukup lama. Supaya benar-benar empuk. Air rebusan ceker juga bisa ditambahkan sedikit ke tumisan bumbunya. Supaya rasa semakin enak.

Resep diatas untuk takaran masakan dalam jumlah besar. Kalau anda hanya memasak sedikit ceker, kurangi bubunya. Sesuaikan dengan porsi anda. Karena kalau memakai porsi diatas, akan terasa sangat pedas. Ketika makan ceker mercon, pastikan perut anda dalam keadaan baik dan tidak memiliki penyakit maag. Itulah cara bikin ceker mercon yang super pedas dan makyus. Semoga bermanfaat.

Previous
Next Post »